Mari Berkarya Untuk Negeri

Mari Berkarya Untuk Negeri

Minggu, 01 Mei 2011

SERUAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL 2 MEI 2011

Bidang Humas dan Advokasi

Kelompok Studi dan Karya Putra-Putri bantaeng (KOSKAR PPB)

Memperingati Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS 2011)



Salam Revolusi Pendidikan...........!!!!!

Assalamu alikum Wr. Wb



Setiap warga negara berhak mendapatkan penghidupan dan pendidkan yang layak (UUD 1945 Pasal 27 ayat 1) maka akan menjadi ironis ketika banyak orang yang tidak dapat merasakan pendidikan, padahal anggaran untuk sektor pendidikan begitu besarnya, untuk tahun 2011 saja mencapai angka Rp 248 triliun atau 20,2 % dari Total APBN 2011, dan di Bantaeng alokasi Anggaran Pendidikan juga mendapat posisi yang cukup tinggi. Namun besarnya anggaran tidak berbanding lurus dengan kenyataan yang ada, hal ini terbukti meningkatnya angka pengangguran usia sekolah setiap tahun. Selain itu besarannya anggaran pendidikan menjadi lahan basah bagi koruptor pada institusi pendidikan tersebut, Ironisnya.....Eksploitasi dan PUNGLI berjalan terus-menerus seiring meningkatnya Anggaran Pendidikan setiap tahunnya, ternyata besarnya Anggaran Pendidikan tidak berdampak pada peningkatan kualitas Pendidikan dan Kesejahteraan tenaga pendidik. Padahal sejatinya hal tersebut dapat teratasi dengan tingginya alokasi Anggaran di sektor Pendidikan.



alih-alih Pendidikankan Gratis, yang terjadi malah Komersialaisasi pendidikan dan sungguh memilukan sekaligus memalukan bebarapa Fakta Bantuan Operasional Sekolah (BOS)terlambat sampai pada yang berhak, tak terkecuali di Kab. Bantaeng.



Olehnya itu dalam Momentum Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS) 2 Mei 2011 Kelompok Studi dan Karya Putra-Putri Bantaeng (KOSKAR PPB)menyerukan kepada Suluruh kalangan :



1. Revolusi Sistem Pendidikan Nasional

2. STOP Komersialisasi Pendidikan

3. Hentikan PUNGLI dalam Institusi Pendidikan

4. Tingkatkan Kesejateraan Tenaga-Tenaga Pendidik

5. Tingkatkan pengawasan Pada penggunaan Anggaran Pendidikan

6. Tangkap dan Adili para Koruptor dalam Institusi Pendidikan



Kaum Terdidik Se- Kabupaten Bantaeng “BERSATULAH”

Padamu Negeri, Jiwa Raga Kami.

Salam revolusi Pendidikan.......!!!

Paragitte Sipakainga’ Sipassiriki Lino Akhera’

Wassalamu Alikum Wr.Wb

Bantaeng 2 Mei 2011





Pengurus Pusat

Kelompok Studi dan Karya Putra-Putri Bantaeng (KOSKAR PPB)

Bidang Humas Dan Advokasi





KAMALUDDIN

Ketua